Minggu, 29 Desember 2019

Potongan Berarti di 2019

Saat perjalanan menuju kantor, aku selalu menyempatkan diri mendengar radio Prambors. Pagi itu, program pagi mereka--Desta and Gina in The Morning--melemparkan sebuah topik yang membuatku berpikir: pencapaian apa yang sudah lo dapatkan di tahun 2019? Pertanyaan itu membuat pikiranku seperti film yang kembali diputar. Apa yang sudah kulakukan selama setahun ini? Apakah itu sebuah pencapaian?

Kalau boleh kukatakan, 2019 menjadi tahun yang cukup mengesankan untukku. Banyak tanggung jawab yang harus "dipertanggungjawabkan". Aku tidak menyangka bisa melalui tahun ini dengan lapang dada. Dalam tulisan ini, izinkan aku untuk memanggil memoriku kembali apa yang telah terjadi di tahun 2019.

Senin, 02 Desember 2019

Ujian Tugas Akhir

Kamu bisa membaca cerita sebelumnya di sini.

Prodi Indonesia menginformasikan bahwa sidang atau ujian tugas akhir diadakan pada akhir Juni dan awal Juli. Saat membaca pengumuman jadwal sidang, kami menyebutnya "sidang massal". Hal itu karena dari 39 calon sarjana, 31 calon melaksanakan sidang pada tanggal yang sama, yakni 1 Juli 2019. Sisanya melaksanakan sidang pada tanggal 26--27 Juni dan 2 Juli 2019. Setiap peserta hanya diberi waktu tiga puluh menit untuk sidang. Bagaimana bisa?

Minggu, 01 Desember 2019

Memorable Internship Experience at Ruangguru Foundation

You are also able to read my internship experience at Ruangguru on LinkedIn. #lifeatruangguru

On November 29th 2019, I finished my internship as Content Analyst Intern at Ruangguru Foundation (known as Impact Department at Ruangguru).